Selasa, 21 Desember 2010

Puisi mengenang kampung halamanku...

KAMPUNG HALAMAN
KARYA : ADHIL CHAN




Kampung Halaman
Sudah lama tak bertemu
Masihkah engkau elok seperti dulu
Kampung halaman, aku rindu



Ku rindu pemandangan mu, duhai kampung halaman
Nan indah terpampar luas
Kau tampak mempesona
Kampung halaman, aku rindu



Oh, kampung halaman
Aku ingin pulang
Bertemu dalam suka cita
Kampung halaman, aku pun rindu

Senin, 20 Desember 2010

Puisi untuk penyemangat bersekolah

INDAHNYA SEKOLAH
KARYA : ADHIL CHAN


Ku bangun dari tidurku
Melihat dunia tersenyum simpul
Semangat hidup ku terpacu
Untuk pergi mencari ilmu

Raja cahya menyinari bumi
Langkah kaki menuju ke sana
Tempat gudangnya semua ilmu
Untuk bekal dewasa nanti

Ku di sana untuk menimba ilmu
Ku di sana untuk meraih cita cita
Ku di sana untuk menjadi cerdas
Ku di sana untuk meraih prestasi

Oh,
Indahnya sekolah,
Tempat terbaik dalam hidup
Semua impian terwujud di sana
Oh, betapa senangnya diri ini

Puisiku untuk Indonesia

NEGERIKU INDONESIA
Karya : Adhil Chan

Ya, Negeriku Indonesia
Kau subur dan kaya
Tetapi, mengapa kau sengsara
Mengapa kau susah mengapa kau lemah



Apa yang terjadi negeriku?
Sungguh menyedihkan
Seakan akan kau tlah mati
Kau mati bak di telan bumi


Ya, Negeriku Indonesia
Kau harus bangkit dari keterpurukan mu
Jangan lah kau putus asa
Jangan pula kau menyerah, negriku



Ya, Negeriku Indonesia
Ku berjanji dan bersumpah
Ku bengun negeriku ini
Kelak di kemdian hari